Seminar Nasional Sains Technology ke-8 Fakultas Teknik Unwahas

Sebagaimana pada tahun-tahun sebelumnya, Fakultas Teknik Unwahas setiap tahun secara konsisten menyelenggarakan kegiatan seminar nasional call for paper. Tema seminar dari tahun ke tahun bergantian sesuai dengan bidang teknik informatika, teknik kimia, ataupun teknik mesin. Seminar ini bertujuan untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian. Bertempat di aula kampus 1 Unwahas, eminar nasional kali ini adalah seminar nasional yang ke-8 yang telah diselenggarakan oleh Fakultas Teknik Unwahas, Rabu (23/8).

Beberapa narasumber yang pernah hadir mulai SNST ke-1 tahun 2010 sampai SNST ke-7 tahun 2016 diantaranya adalah Dr. Surono (Mbah Rono Gunung Merapi, Kepala Badan Geologi, Kementerian ESDM) mengangkat tema potensi gunung berapi sebagi sumber energi terbarukan, Onno W. Purbo, Ph.D (Praktisi IT, mantan dosen ITB) yang berbicara tentang membangun sistem dan teknologi informasi untuk meningkatkan daya saing bangsa.

Pembicara kunci yang lain adalah Dr. Nurul Taufiqu Rochman (Peneliti LIPI, pakar nano teknologi dan Ketua Masyarakat Nano Indonesia), Ibu Tri Mumpuni (Direktur Eksekutif Institut Bisnis dan Ekonomi Kerakyatan IBEKA) seorang pemberdaya listrik mikrohidro di lebih dari 60 lokasi terpencil di Indonesia, Ir. Lukmanul Hakim, M.Si (Direktur LPPOM-MUI Pusat), serta Romy Satria Wahono PhD (Technopreneur).

Pada seminar nasional yang ke-8 ini, akan dipresentasikan sebanyak 121 makalah yang lolos seleksi dari berbagai instansi perguruan tinggi serta lembaga penelitian di tanah air. Para pemakalah tersebut antara lain berasal dari Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Riau dan juga dari Papua. Pemakalah tersebut diantaranya dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kab. Pati, Universitas Gadjah Mada, STMIK PalComTech Palembang, Universitas Jenderal Achmad Yani, Politeknik Negeri Malang, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, Universitas Riau, dan ada juga dari Universitas Papua, Manokwari.

Dari 121 makalah yang masuk, terbagi dalam 8 bidang, yaitu: Energi (12 paper), material dan perancangan (11), manufaktur dan teknik industri (28), informatika (29), elektro dan elektronika (3), kimia dan pangan (22), farmasi dan ilmu kesehatan (3), serta sipil dan arsitektur (13). Makalah yang telah dipresentasikan akan diterbitkan dalam Buku Prosiding ber-ISBN yang terindeks di Scholar Google dan Portal Garuda serta diunggah di laman http://publikasiilmiah.unwahas.ac.id.

Kebutuhan akan energi memang sangat dibutuhkan di era sekarang ini, di samping bidang pangan dan air bersih. Indonesia yang kaya akan sumber daya alam mempunyai potensi yang besar untuk dikembangkan. Potensi angin sebagai sumber energi listrik masih jarang kita dengar. Kami hadirkan narasumber Bpk. Ricky Elson, seorang pelopor mobil nasional. Beliau juga sedang dan terus mengembangkan energi listrik di pelosok-pelosok desa untuk mewujudkan kemadirian energi. Adapun tema keynote spech ini adalah “Listrik untuk semua, menuju kemandirian energi”.

 

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram
Share on linkedin
LinkedIn
Share on print
Print
Kerjasama Kampus Merdeka Fakultas Teknik
its
undip
unnes
ITN
itenas
logo-akprind

Alamat

Kampus 1 (Fakultas Teknik):
JL.Menoreh Tengah X / 22 Sampangan Gajahmungkur Kota Semarang Jawa Tengah 50232.

Kampus 2:
Jl. Raya Manyaran-Gunungpati, Nongkosawit, Kec. Gn. Pati, Kota Semarang, Jawa Tengah 50224

Langganan berita

Ikuti berita terbaru dari website ini dengan memasukan email dibawah ini