Pemindahan Lokasi SNST ke-6

Seminar Nasional Sains dan Tenologi (SNST) akan diselenggarakan pada Rabu (10/6). Berdasarkan data yang masuk, dalam SNST ke-6 ini ada 161 abstrak yang telah diterima panitia. Setelah proses seleksi administrasi dan proses review hanya 114 makalah yang lolos seleksi. Makalah-makalah tersebut berasal dari berbagai instansi perguruan tinggi serta lembaga penelitian di tanah air. Semua makalah yang telah dipresentasikan akan diterbitkan dalam Prosiding ber-ISBN yang terindeks di Scholar Google serta diunggah di laman http://publikasiilmiah.unwahas.ac.id.

“Para pemakalah antara lain berasal dari Universitas Hasanuddin Makassar, Politeknik Negeri Ujung Pandang, Universitas Nusa Nipa Flores, Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta, Itenas Bandung, Universitas Gunadarma, Universitas Pelita Harapan, Universitas Gadjah Mada, BPP Teknologi Pusitek Serpong, Universitas Diponegoro, Universitas Negeri Semarang dan beberapa perguruan tinggi di Jawa Tengah,” Tutur Imam Syafa’at Ketua Panitia Penyelenggara.

Menurut Syafiul Rofik bagian Publikasi, berkaitan dengan tempat, khusus SNST kali ini akan diselenggarakan di Auditorium Fakultas Kedokteran Unwahas. Jumlah peserta pada tahun-tahun sebelumnya hanya berkisar antara 70 sampai 90 pemakalah, sedangkan pada tahun ini diatas 100 pemakalah. Hal inilah yang membuat dipindahkannya lokasi penyelenggaraan ke Kampus 2 di daerah Kalipancur agar semua kegiatan bisa terlaksana dengan baik. Kampus 2 beralamat di Jl. Kolonel Warsito Soegiarto No. 1, Bukit Manyaran Permai – Sadeng, Gunung Pati, bisa ditempuh dari dua rute. Rute pertama dari arah bundaran Kalibanteng. Dari bundaran Kalibanteng ambil arah ke Manyaran (Jl. Abdul Rahman Saleh) sampai Islamic Centre belok kanan ke arah Gunungpati. Gedung Fakultas Kedokteran terletak setelah jembatan Kalipancur, di depan perumahan Green Wood. “Sedangkan jika dari Kampus Sampangan, bisa ditempuh dengan melewati jalan Menoreh kemudian ke jalan Dewi Sartika Barat menuju arah perumahan Green Wood,” jelasnya panjang lebar.

Dekan Fakultas Teknik, Rita Dwi Ratnani, M.Eng mengatakan bahwa untuk memeriahkan kegiatan ini, mobil alih teknologi informasi (ATI) dari Kantor Dinas Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Wilayah Prov. Jateng akan menampilkan demo bagaimana cara membuat produk olahan berbagai makanan dari hasil laut. “Kami juga mengundang para kepala dinas KKP Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah,” Katanya.

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram
Share on linkedin
LinkedIn
Share on print
Print
Kerjasama Kampus Merdeka Fakultas Teknik
its
undip
unnes
ITN
itenas
logo-akprind

Alamat

Kampus 1 (Fakultas Teknik):
JL.Menoreh Tengah X / 22 Sampangan Gajahmungkur Kota Semarang Jawa Tengah 50232.

Kampus 2:
Jl. Raya Manyaran-Gunungpati, Nongkosawit, Kec. Gn. Pati, Kota Semarang, Jawa Tengah 50224

Langganan berita

Ikuti berita terbaru dari website ini dengan memasukan email dibawah ini